Skripsi Indonesia
Analisis Langkah-Langkah Model Pembelajaran Discovery Learning Dalam Rencana Pembelajaran (RPP) Teks Persuasi Kelas VIII SMPN Tamansari Kabupaten Bogor
Nur Ramadanti: Analisis Langkah-langkah Model Pembelajaran Discovery Learning dalam Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Teks Persuasi Kelas VIII SMPN Tamansari 1 Kabupaten Bogor, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pakuan Bogor, 2020.
Sebelum menerapkan model pembelajaran guru perlu memperhatikan langkah langkah yang terdapat dalam model pembelajaran dan sesuaikan dengan komponen yang terdapat dalam RPP. Jangan sampai dalam kegiatan pembelajaran langkah langkah tersebut tidak sesuai atau bahkan melenceng dari prosedur model pembelajaran yang telah direncanakan. Penelitian ini memiliki fokus permasalahan langkah-langkah model pembelajaran discovery learning dan kesesuaian langkah model pembelajaran discovery learning dalam RPP teks persuasi kelas VIII SMPN Tamansari 1 Kabupaten Bogor. Bertujuan untuk mendeskripsikan langkah model pembelajaran discovery learning dalam RPP teks persuasi kelas VIII SMPN Tamansari 1 Kabupaten Bogor, serta untuk mengetahui kesesuaian kegiatan pembelajaran dalam RPP dengan langkah model pembelajaran discovery learning.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian, yaitu RPP teks Persuasi kelas VIII SMPN Tamansari 1 Kabupaten Bogor. Teknik pengumpulan data dalam penelitian menggunakan studi pustaka. Triangulasi dilakukan untuk pengecekan keabsahan data dalam penelitian.
Model pembelajaran discovery learning memiliki enam langkah pembelajaran, meliputi stimulasi/pemberian rangsang (stimulation) kegiatan memberi stimulasi pembelajaran, pernyataan/identifikasi masalah (problem stastement) kegiatan mencari informasi terkait materi untuk kegiatan bertannya, pengumpulan data (collection) kegiatan mengumpulkan informasi dari sumber yang relevan, pengolahan data (processing) kegiatan mengolah informasi untuk mendapat hasil akhir, pembuktian (verification) kegiatan membuktikan kebenaran hasil yang telah diyakini, dan menarik kesimpulan (generalization) kegiatan membuat kesimpulan atas apa yang dipelajari. Hasil analisis menunjukan sebagian besar kegiatan pembelajaran sudah sesuai dengan langkah model pembelajaran discovery learning, namun ditemukan adanya kekurangan kegiatan pembelajaran pada RPP pertemuan pertama. Kegiatan pembelajaran yang mengacu pada pernyataan/identifikasi masalah (problem statement) tidak tertera dalam RPP. Melakukan perencanaan pembelajaran dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas ketercapaian tujuan kompetensi. Dengan guru menyusun RPP lengkap dan sistematis maka pembelajaran dapat berlangsung sebagaimana mestinya mengacu pada standar proses. Kelengkapan tahapan model pembelajaran yang diterapkan akan menciptakan proses dan hasil kegiatan pembelajaran yang edukatif.
2020SI0017.C1 | 17 RAH | Rak Skripsi Indonesia (RSI) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain