Skripsi Indonesia
Analisis Kesesuaian Langkah-Lankah Model Pemebalajaran Discovery Learning Dalam Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Teks Anekdot Kelas X SMA/MA/MAK Bogor
Astari Cahyani Putri: Analisis Kesesuaian Langkah-Langkah Model
Pembelajaran Discovery Learning dalam Rencana Pelaksanaan
Pembelajaran (RPP) Teks Anekdot Kelas X SMA/MA/SMK/MAK Bogor.
Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pakuan, 2020.
Rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) merupakan suatu rencana yang
menggambarkan langkah-langkah yang akan dilakukan seorang guru yang akan
melaksanakan pembelajaran berdasar pada ketentuan Kurikulum 2013.
Kesuksesan implementasi juga ditentukan dengan model pembelajaran yang tepat
dan menunjang terwujudnya seluruh kompetensi yang dimuat dalam Kurikulum
2013. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui langkah-langkah model
pembelajaran discovery learning dalam rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP)
teks anekdot kelas X SMA/MA/SMK/MAK Bogor. Metode penelitian yang
digunakan adalah metode penelitian kualitatif deskriptif. Data yang digunakan
berupa kalimat serta paragraf yang menunjukkan sintaks model pembelajaran
discovery learning dalam rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP). Teknik yang
digunakan dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan. Hasil analisis data
menunjukkan bahwa model pembelajaran discovery learning dalam rencana
pelaksanaan pembelajaran teks anekdot kelas X telah sesuai dengan sintaks model
pembelajaran yang terdiri dari stimulation (pemberian rangsangan), problem
statement (pertanyaan/identifikasi masalah), data collection (pengumpulan data),
data processing (pengolahan data), verification (pembuktian), dan generalization
(menarik simpulan). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa ketujuh rencana
pelaksanaan pembelajaran teks anekdot sudah sesuai dengan sintaks model
pembelajaran discovery learning.
Kata Kunci: Discovery Learning, RPP, Anekdot
2020SI0048.C1 | 48 PUT | Rak Skripsi Indonesia (RSI) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain