Skripsi Indonesia
Analisis Nilai-Nilai Pendidikan Kartakter Dalam Novel Lilin Karya Saniyyah Putri Salsabila Said Serta Implikasinya Terhadap Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Indonesia Di Sma
Hayatunnisa: Analisis Nilai Pendidikan Karakter Dalam Novel Lilin Karya
Saniyyah Putri Salsabila Said serta Implikasinya Terhadap Pembelajaran
Bahasa dan Sastra Indonesia di SMA. Skripsi. Universitas Pakuan. Bogor. Di
bawah bimbingan Dr. H. Aam Nurjaman, M.Pd. dan Dra. Tri Mahajani,
M.Pd.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan karakter yang
terdapat dalam novel Lilin karya Saniyyah Putri Salsabila Said dan untuk
mengetahui implikasinya dalam pembelajaran bahasa dan Sastra Indonesia. Metode
yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif, melalui
metode tersebut data dianalisis dan kemudian dideskripsikan, sehinggan diperoleh
data mengenai nilai-nilai pendidikan karakter dalam novel Lilin. Adapun teknik
pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yakni teknik dokumentasi,
karena datanya berupa kutipan teks. Data yang diperoleh dari hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa novel Lilin karya Saniyyah Putri Salsabila Said terdapat 46
kutipan nilai pendidikan karakter diantaranya nilai pendidikan karakter religius 9
kutipan, nilai pendidikan karakter jujur 4 kutipan, nilai pendidikan karakter
menghargai prestasi 9 kutipan, dan nilai pendidikan karakter peduli sosial 24
kutipan. Di sisin lain novel, dapat disimpulkan bahwa novel Lilin karya Saniyyah
Putri Salsabila Said memiliki implikasi terhadap pembelajaran bahasa dan sastra
Indonesia di SMA, implikasi tersebut melalui pembelajaran apresiasi sastra, dengan
mempelajarinya siswa dapat memahami nilai-nilai pendidikan yang terdapat dalam
karya sastra.
2022SI0047.C1 | 47 HAY | Rak Skripsi Indonesia (RSI) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain