Buku Indonesia
Bahasa Karya Tulis Ilmiah
Sangat sering didengar atau dibaca ungkapan bahasa Indonesia yang "baik dan benar". Baik mengacu kepada kotek dan konteks peristiwa berbahasa, sedangkan benar, mengacu kepada ketepatan kaidah-kaidah yang dipakai ketika berbahasa.
Dalam bentuk tulis, bahasa yang baik dan benar tersebut terdapat pada karya tulis ilmiah. Bahasa karya tulis ilmiah selalu mengacu kepada bahasa yang baik dan benar. Segala sesuatu yang dikomunikasikan harus disusun dengan sedemikian rupa sehingga sesuai dengan konteks dan berdasarkan kaidah.
Persoalan penggunaan bahasa pada karya tulis ilmiah sering disepelekan. Persoalan materi tulisan, analisis data, pembahasan, dan penarikan simpulan sering lebih diutakaman. Hal ini tidaklah benar, karena saluran untuk megalirkan seluruh aneka persoalan utama tersebut adalah bahasa. Banyak tulisan dengan topik yang hebat menjadi tidak berarti gara-gara bahasa yang kacau (tidak beketentuan).
Menata bahasa berarti mengolah, menata, dan memikirkan materi tulisan secara sedemikian rupa, dan mengungkapkannya secara cepat dan tepat (efektif dan efisien). Melalui bahasa yang efektif dan efisien, pembaca dapat dengan mudah memahami isi tulisan yang disampaikan penulis. Pengetahuan, sikap bahasa/berbahasa yang baik, dan keterampilan berbahasa harus dimiliki oleh setiap penulis karya ilmiah. Aneka bekal tersebut akan memudahkannya mengutak-atik cara menyampaikan materi tulisan.
Persoalan struktur atau masalah kebahasaan karya tulis ilmiah memang tidak mudah. Didalam kenyataannya memang sering di temuai penggunaan bahasa yang tidak sesuai dengan hakikat bahasa karya tulis ilmiah.
2024I0035.C1 | 411 GAN | Rak Indonesia (RI) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain