Skripsi PGSD
Pengembangan Media video animasi Menggunakan Doration pada tema 8 praja muda karana subtema 2 aku anak mandiri
Putri Ratu Gumy. 037120004. Pengembangan Media Video Animasi
Menggunakan Doratoon Pada Tema 8 Praja Muda Karana Subtema 2 Aku
Anak Mandiri. Permasalahan pada penelitian ini yaitu media pembelajaran
yang digunakan oleh guru masih menggunakan media cetak berupa buku.
Tujuan dari penelitian ini ialah mengembangkan media video animasi dan
mengetahui respon peserta didik terhadap media video animasi menggunakan
Doratoon kelas III di SDN Sukamakmur Kabupaten Bogor. Model yang
digunakan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation,
Evaluation). Teknik analisis data mencakup teknik kualitatif dan teknik
kuantitatif. Hasil dari penelitian dan pengembangan berupa uji validasi ahli
media sebeser 90%, ahli bahasa sebesar 100%, dan ahli materi sebesar 89%
artinya produk sangat layak untuk digunakan. Adapun angket respon peserta
didik memperoleh persentase sebesar 87% dengan kriteria sangat baik.
Dengan demikian, pengembangan media video animasi menggunakan
Doratoon dinyatakan sangat layak digunakan saat pembelajaran.
Kata kunci: Media Video Animasi, Doratoon, Praja Muda Karana
2024SPGSD0031.C1 | 31 GUM P 2024 | Rak Skripsi PGSD (RSPGSD) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain