Buku Indonesia
Psikolinguistik: Kajian Teoritik
Buku ini memberikan pengetahuan dasar terlebih dahulu kepada pembaca tentang psikolinguistik dan mengupasnya sehingga memudahkan pembaca dalam mempelajari bab bab selanjutnya. Susunan dari bab ke sub bab tersusun secara sistematis. Adanya butir-butir soal Tugas dan Latihan disetiap akhir bab yang dapat dijadikan alat evaluasi bagi pembaca sekaligus mempermudah dalam mempelajarinya. Adanya ajakan dari penulis kepada pembaca untuk menentukan sendiri pendapat atau teori yang di anggap paling benar/sesuai dengan pembaca. Hal ini tercermin dari adanya bab tersendiri yang menjelaskan tentang teori-teori linguistik dan teori pembelajaran dalam psikologi baik yang sejalan maupun yang saling bertentangan. Adanya gambar bagan pada materi yang dianggap sulit atau perlu adanya visualisasi untuk mempermudah memahaminya dan buku ini juga dilengkapi dengan daftar indeks.
Tambahan subjudul Kajian Teoritik dalam buku ini harus disikapi secara luwes karena banyak kaidah dalam studi pikolinguistik dan pembelajaran bahasa belum bisa secara tuntas bisa disebut sebagai suatu teori. Mungkin baru sampai tahap asumsi atau hipotesis, atau juga disikapi oleh sejumlah pakar secara berbeda. Pada bagian akhir buku ini tidak hanya disertai daftar indeks sebagaimana lazimnya buku-buku lain melainkan juga disertakan Tugas dan Latihan yang ditempatkan pada akhir setiap bab.
2017I00006.C1 | Rak Indonesia (RI) | Tersedia | |
2017I00006.C2 | Rak Indonesia (RI) | Tersedia | |
2017I00006.C3 | 400.19 CHA | Rak MPK (RMPK) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain